Publik pasti akan selalu ingat dengan apa yang di katakan Jusuf Kalla (JK) tempo dulu. Dalam sebuah wawancara, kakek 10 cucu itu menyatakan, "Bisa hancur negeri ini kalau Jokowi Presiden," ucapnya, kira-kira seperti itu bunyinya.
Terus, apa yang salah dengan ucapan JK tersebut? Sepertinya memang tidak ada yang salah, malah mendekati kejadian alias fakta, saat ini.
Oke, kita tinggalkan JK, sekarang kita beralih ke wanita cantik yang bernama Wanda Hamidah. Lah, ada apa dengan Wanda Hamidah? Ya, hal yang hampir serupa dengan JK. Bedanya, Wanda melakukan 'ramalannya' dalam bentuk kicauan di media media sosial Twitter.
Berikut bunyi kicauan wanita pendukung Jokowi itu, "Nanti punya media dibredel..baru nyesel..," tulisnya melalui akun @wanda_hamidah di bulan Juni 2014, tepatnya momentum Pilpres 2014.
Kini, 'ramalan' Wanda Hamidah terjadi sudah. Ada sekitar 22 situs media Islam di bredel oleh pemerintah Jokowi melalui BNPT dan Menkominfo. Atas kejadian itu, tagar #KembalikanMediaIslam masuk trending topic bukan saja di Indonesia, tapi juga di dunia.
Yang membuat aneh sekarang adalah, akun @wanda_hamidah sudah tidak aktif lagi. Padahal saat ini ada banyak netizen yang ucapkan selamat atas 'ramalan' Wanda yang berhasil dan terbukti.
Dari hasil pantauan Pekanews, akun @wanda_hamidah update terakhir di bulan Desember 2014. Setelah itu, tak ada lagi kicauan terlihat di Time Line wanita yang dikabarkan secara diam-diam tanpa ada perayaan mewah, Wanda telah menikah dengan pria bernama Daniel Patrick Hadi Schuldt di bulan Feb 2015 lalu, seperti dikabarkan Okezone.
Semoga, usai diturunkannya informasi ini, Wanda Hamidah bisa aktifkan akun @wanda_hamidah lagi, sembari publik menanti 'ramalan' Wanda apalagi yang akan terjadi kedepan. [jks]